Wisata Pantai Medewi Jembrana

Tempat wisata di Jembrana yang kedua adalah wisata alam pantai Medewi yang berlokasi di Desa Medewi, Kecamatan Pekutatan, Jembrana dan cukup dekat dengan jalan raya yang bisa ditempuh dengan perjalanan sejauh 100 meter saja.

Pantai ini memiliki hamparan pasir hitam yang terlihat eksotis cocok sekali buat bermain olahraga pantai seperti sepakbola, voli pantai dan lainnya.

Terlihat pula sejauh mata memandang laut biru yang mempesona membuat siapa saja betah berlama – lama di tempat ini.

Satu lagi keunikan pantai yang membuat orang betah yaitu pantai ini memiliki gulungan ombak yang cukup tinggi, jadi akan menggoda jiwa – jiwa menantang untuk segera mengambil papan seluncur dan mulai beratraksi di tengah gulungan ombak hingga ke tengah laut.

Namun sayangnya pantai ini belum begitu banyak dikunjungi wisatawan, tapi itulah keunikannya, kamu justru bisa merasakan berlibur di pantai pribadi yang tenang dan damai.

Lokasi : Desa Medewi, Kecamatan Pekutatan, Jembrana.

Bagikan:
  • Related Posts

    Wayan Koster, Gubernur Bali 2025-2030, Apresiasi Polda Bali Gerebek Prostitusi Berkedok Spa, Dukung Tegakkan Hukum demi Martabat Pulau Dewata

    Gubernur Bali terpilih, Wayan Koster, menyampaikan dukungannya secara penuh terhadap langkah tegas yang dilakukan oleh Polda Bali dalam menjaga moralitas dan citra positif Pulau Dewata. Dalam operasi terbaru, Polda Bali…

    I Nengah Tamba: Penataan Gedung Kesenian Bung Karno Melengkapi Triangle Kota, Selaras Pura Jagatnata Dan Pasar Umum Negara Yang Sebentar Lagi Rampung

    Nangunsatkerthilokabali.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana memulai Penataan dan rehabilitasi Kawasan Gedung Kesenian Ir. Soekarno yang berlokasi di pusat kota Negara. I Nengah Tamba, Bupati Jembrana, dihubungi (13/8) via Telpon, menyampaikan…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *