Wisata Monumen Lintas Laut Jawa – Bali

Satu lagi objek wisata yang ada di kota Jembrana yaitu Wisata Monumen Lintas Laut Jawa – Bali yang dibangun di kawasan Taman Nasional Bali Barat.

Sesuai dengan namanya di bangunan ini terdapat ciri khas laut yaitu dibagian atasnya dibangun patung jangkar kapal. Bentuk bangunannya juga sangat cantik dan membuat siapa saja merasa nyaman sehingga ingin berlama – lama di tempat ini. Desain khas Bali yang sangat menarik memang disukai siapa saja.

Monument ini dibangun dalam rangka mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur semasa melakukan pertempuran laut pada tanggal 4 april 1946.

Dimana pertempuran laut pertama dalam sejarah Republik Indonesia ini terjadi antara bulan April hingga Juli 1946. Pada bagian keliling monument terdapat banyak gambar – gambar kejadian pada saat pertempuran oleh pasukan M.

Di bagian jalannya juga diberi pagar senjata dan bambu runcing yang merupakan senjata yang digunakan oleh Bangsa Indonesia.

Lokasi : Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Bali.

Print Friendly, PDF & Email
Bagikan:

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *