Wisata selanjutnya merupakan wisata religi umat musim yaitu ikut menjalankan ibadah di Masjid Baiturrahman sambil melihat – lihat bangunan masjid yang sangat cantik.
Meski masyarakat Bali didominasi umat Hindu Budha, namun ternyata ada juga beberapa masjid yang berdiri kokoh dan selalu ramai pengunjung.
Bangunan masjid ini berbentuk bujur sangkar dengan bagian atap masih mempertahankan gaya lama yaitu tumpang tiga, menandakan masjid ini sudah ada sejak lama, selain itu arsitektur Belanda juga masih kental, hal ini bisa dilihat dari tembok, pintu serta jendelanya yang berjumlah banyak serta berukuran besar.
Kini kita menuju ke bagian luar masjid yang juga cukup menarik perhatian, dimana terdapat bangunan kolam yang mengelilingi masjid. Kolam ini juga melambangkan kebersihan jiwa dan raga.
Sebelum memasuki masjid kita harus membersihkan kaki menggunakan air kolam. taman di luar masjid juga tertata rapi dan seringkali dijadikan tempat untuk foto selfie anak – anak muda yang datang.